Band Linkin Park, Awal Mula Hingga Saat Ini


            Band ini merupakan salah satu band favorit atau kesukaanku semenjak duduk di bangku SMP kelas tiga. Linkin Park sangat familiar atau sering didengar oleh anak-anak muda khusunya kaum adam.  Band yang beraliran rock metal dan nu metal. Nu metal yang belum mengetahui lebih jelasnya, singkatnya yaitu sama dengan aliran-aliran metal yang lainnya, suara gitar yang lebih mendominasi lebih cenderung suara yang tebal dan rendah serta dengan ritme dan riff yang keras.
            Band Linkin Park berasal dari Aguora Hills, California, Amerika Serikat. Band tersebut mengalami perubahan nama dari Xero, Hybrid Theory, 0818 hingga Linkin Park yang bertahan hingga saat ini. Album-albumnya yang selalu meledak dan laku di pasaran membuat Band ini masih tetap eksis dan disukai oleh orang-orang di seluruh dunia.
            Awal mulanya, bernama Xero yang dibentuk oleh Mike shinoda dan Brad Delson yang keduanya sebagai gitaris. Kemudian Brad kenal dengan Rob Bourdon sebagai drummer yang dulunya satu band dengan nama Relative Degree. Dari situlah Mike berkenalan dengan Rob, dan akhinya bergabungan dengan Xero. Lalu Rob mempunyai teman sekamar yaitu Dave “Phoenix”Farrel sebagai basis dan akhirnya pun bergabung dengan Band Xero. Semenjak Mike Shinoda kuliah, dia bertemu dengan Joe Hann yang sekarang sebagai turntablis Linkin Park dan akhirnya bergabung dengan Xero ( nama awal band Linkin Park ).
            Kemudian Chester Bennington mengambil alih posisi sebagai vokalis yang menggantikan Mark Wakefield. Terbentuklah formasi yang lengkap dengan nama Xero. Namun akhirnya nama Band ini harus diganti karena ada yang menggunakan nama Band mereka dan dengan terpaksa harus mengganti nama dengan Hybrid Theory yang juga sebagai album pertamanya dibawah sebuah perusahaan rekaman Warner Bross,Record. Band ini sukses di tahun 1999 dengan 1000 keping dari hasil penjualan album mereka yakni Hybrid Theory EP, yang merubah posisi Mike Shinoda menjadi Rapper di Band ini.
            Dan lagi, band ini merubah nama menjadi Linkin Park dan sempat dirubah menjadi 0818, namun keputusannya menjadi band ini bernama Linkin Park hingga sekarang. Linkin Park yang berasal dari nama Taman di Los Angeles yang diambil oleh Chester,yang sebenarnya bernama Lincoln Park. Tapi sepakat dirubah menjadi Linkin Park hinggan sekarang nama itu dapat membeli sebuah situs sendiri.
            Kemudian album kedua yang dirilis yaitu Meteora, yang juga meledak dan laku dipasaran di tahun 2003. Linkin Park juga merilis album sampingan diantaranya remix dari album Hybrid dan meteora dan dinamakan Collision Course.  Selanjutnya album Minutes to Midnight dirilis tahun 2007 dengan single pertama dan andalannya yaitu What I’v Done. Dan album di tahun 2010 yaitu A Thousand Suns yang tidak kalah populernya dengan album-album sebelumnya.


  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar